Mengenal Jenis-jenis Pakan Ternak Sapi

jenis pakan sapi

Pakan yang tepat merupakan salah satu komponen kunci dari usaha ternak sapi potong yang sukses. Pasalnya, pakan apa yang Anda berikan pada ternak sapi potong Anda secara langsung dapat mempengaruhi kualitas daging dan lemak. Yang pada akhirnya dapat mempengaruhi harga jual di pasaran ketika tiba saatnya untuk menjual atau menyembelihnya. Oleh karena itu, agar biaya pakan yang Anda keluarkan dapat terkonversi secara maksimal di kemudian hari. Maka ada baiknya Anda mengenal terlebih dahulu nama atau jenis pakan ternak sapi berikut ini

Pakan (feed)

Pakan adalah satunya-satunya kebutuhan pokok ternak, yaitu makanan/ asupan/ konsumsi hewan ternak (peliharaan). Ini bisa berupa segala sesuatu yang dapat diberikan sebagai sumber energi dan zat-zat gizi. Istilah pakan ini sendiri diadopsi dari bahasa Jawa.

Bahan pakan (feed ingredients)

Bahan pakan merupakan bahan hasil pertanian atau bahan lainnya yang mempunyai nilai nutrisi sehingga dapat bermanfaat bagi ternak. Feed ingredients yang baik harus mengandung nutrisi dalam kadar bahan organik dan anorganik yang tinggi. Bahan organik sendiri terdiri dari protein, lemak, serat kasar, bahan ekstrak tanpa nitrogen (BETN). Sedangkan bahan anorganik yang terkandung dalam bahan pakan terdiri dari Kalsium (Ca), Phospor (P), Magnesium (Mg), Kalium (K), dan Natrium (Na).

Hijauan

Hijauan adalah semua bentuk bahan pakan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan yang dapat menjadi konsumsi ternak tanpa mengganggu kesehatan ternak tersebut. Pakan ternak ini dapat dibagi kedalam 4 jenis yaitu: hijauan rumput-rumputan, leguminosa (kacang-kacangan), jerami, dan hijauan lainnya.

Ransum

Ransum merupakan pakan yang terdiri dari campuran dari dua atau lebih bahan pakan untuk pemberian pada seekor ternak selama sehari semalam. Jenis pakan sapi yang satu ini harus dapat memenuhi kebutuhan zat nutrien untuk berbagai fungsi tubuh ternak. Mencakup untuk hidup pokok, produksi maupun reproduksinya. 

Pelengkap pakan (feed supplement)

Pelengkap pakan/ feed supplement merupakan bahan pakan pelengkap esensial yang berupa zat-zat nutrisi, terutama zat nutrisi mikro seperti vitamin, mineral atau asam amino. Penambahan feed suplement dalam pakan ini berfungsi untuk melengkapi atau meningkatkan suatu zat yang secara alami sudah terkandung dalam pakan tetapi nilai nutrisinya kurang atau tidak sesuai standar. Dengan kata lain, penambahan feed supplement bertujuan untuk memperkaya nutrisi, mencegah defisiensi serta memperbaiki mutu pakan.

Imbuhan pakan (feed additive)

Imbuhan pakan/ feed additive adalah bahan pakan tambahan bersifat non-nutritif yang ditambahkan dalam kuantitas yang kecil ke dalam campuran pakan untuk memenuhi kebutuhan khusus. Seperti untuk memperbaiki kualitas pakan, memacu pertumbuhan (Growth promotor) serta obat-obatan untuk pencegahan penyakit. Contoh additive yaitu growth promoter, acidifier (asam organik) , additive bahan suplemen, additive bahan premix, additive bahan makanan. 

Konsentrat

Konsentrat adalah pakan ternak bernilai gizi tinggi sebagai sumber energi dan sumber protein bagi ternak. Jenis pakan ini tersusun dari beberapa bahan pakan dengan proporsi jumlah dan kandungan nutrisi seimbang, serta dapat juga mengandung pelengkap pakan dan/atau imbuhan pakan. Bahan pakan yang digunakan dalam pembuatan konsentrat antara lain biji-bijian, limbah hasil proses industri bahan pangan seperti jagung giling, tepung kedelai, dedak, bekatul, bungkil kelapa, bungkil kopra, umbi-umbian, dsb. 

Konsentrat sapi potong penggemukan

Konsentrat sapi potong penggemukan merupakan pakan konsentrat yang disusun sedemikian rupa untuk ternak sapi potong berumur diatas 1,5 tahun yang dipelihara minimal 3 bulan dengan tujuan sebagai penghasil daging. 

Itulah jenis pakan ternak sapi yang perlu Anda ketahui. Semoga dengan mengenal hal tersebut, dapat membantu Anda dalam merencanakan manajemen pakan yang solid, pakan yang benar-benar dapat meningkatkan keuntungan peternakan Anda. Dan jika kebetulan Anda sedang mencari produk pakan konsentrat yang efektif untuk program penggemukan sapi potong, kami memproduksi dan menjual konsentrat sapi potong penggemukan bernutrisi tinggi dengan harga terjangkau yang telah teruji kemanjurannya. Selain untuk ternak sapi potong, konsentrat kami juga bisa untuk konsumsi ternak domba potong dan kambing potong. Silahkan hubungi kami untuk konsultasi gratis dan mendapatkan informasi produk lebih detailnya!

Comments are disabled.

KONSULTASI
GRATIS
Layanan Pelanggan
Tanya Om Bima